Survei Pertanian Tanaman Pangan/Ubinan di Awal Tahun 2022 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Barito Selatan

Perlu Bantuan? Klik Link Whatsapp Pusat Layanan Kami disini - JANGAN TAKUT BICARA! Ayo Laporkan segala bentuk Korupsi, Gratifikasi, Penyalahgunaan Wewenang dan Pelanggaran Kode Etik PNS yang terjadi di BPS Kab. Barsel silahkan klik disini. Identitas Anda dijamin kerahasiaannya.

Survei Pertanian Tanaman Pangan/Ubinan di Awal Tahun 2022

Survei Pertanian Tanaman Pangan/Ubinan di Awal Tahun 2022

10 Januari 2022 | Kegiatan Statistik


Hari ini, Senin (10/01) BPS Kabupaten Barito Selatan melaksanakan kegiatan Ubinan Ubi Kayu di Desa Wungkur Baru Kecamatan Gunung Bintang Awai. Ikut serta juga Kepala BPS Kabupaten Barito Selatan, disertai oleh Sekdes dan PPL Desa Wungkur Baru.  Survei dilakukan setiap akhir subround sebelumnya (Desember, April, dan Agustus) dengan updating listing rumah tangga petani tanaman pangan. Yang terpilih menjadi sampel adalah seluruh rumah tangga sampel usaha pertanian tanaman pangan (padi dan palawija). 

Survei dilaksanan di seluruh Indonesia (di Kabupaten Barito Selatan terdapat sampel di setiap kecamatan untuk komoditas padi, dan di kecamatan Dusun Utara & Gunung Bintang Awai untuk komoditas jagung). Survei dilakukan dengan cara mendatangi responden dan Bersama-sama menuju lahan pertanian tanaman pangan, lalu menggunakan alat ubinan mengambil sampel lahan seluas 2,5 m x 2,5 m dan menghitung hasil produktivitas luasan tersebut menggunakan timbangan digital, selanjutnya petugas mengumpulkan data produktivitas, dan data dukung lainnya pada kuesioner tercetak. Kegiatan Ubinan ini bertujuan untuk mendapatkan informasi terkait produktivitas tanaman pangan serta data dukung lainnya.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Barito SelatanJl. Tugu No. 2A

Buntok 73711

Telp : (0525) 21016

Fax : (0525) 21016

Mailbox : bps6204@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik